Profil Kemiskinan Sulawesi Selatan, Maret 2021 - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Selatan

BPS Prov. Sulawesi Selatan menolak segala bentuk gratifikasi dan penyuapan dalam memberikan layanan

Pencarian Data Sulawesi Selatan Lebih Mudah Dengan E-Data: http://s.bps.go.id/EData

Profil Kemiskinan Sulawesi Selatan, Maret 2021

Tanggal Rilis : 15 Juli 2021
Ukuran File : 0.46 MB

Abstraksi

o Jumlah penduduk miskin di Sulawesi Selatan Maret 2021 sebesar 784,98 ribu jiwa, mengalami penurunan sebesar 15,26 ribu jiwa terhadap September 2020 dan meningkat 8,15 ribu jiwa terhadap Maret 2020

o Persentase penduduk miskin pada Maret 2021 sebesar 8,78 persen juga turun sebesar 0,21 poin dari September 2020 dan naik 0,06 poin dari Maret 2020. Selama periode Maret 2020 - Maret 2021, persentase penduduk miskin mengalami peningkatan baik daerah perkotaan maupun perdesaan.

o Pada Maret 2021, Garis Kemiskinan sebesar Rp 372.491 /kapita/bulan dengan komposisi Garis Kemiskinan Makanan sebesar Rp 279.240/kapita/bulan (74,97 persen) dan Garis Kemiskinan Bukan Makanan sebesar Rp 93.251/kapita /bulan (25,03 persen).

o Komoditas makanan yang berpengaruh besar terhadap nilai Garis Kemiskinan adalah beras, rokok kretek filter, telur ayam ras, bandeng, kue basah, gula pasir, mie instan dan tongkol/tuna/cakalang. Untuk komoditas bukan makanan, kontribusi terbesar terhadap Garis Kemiskinan adalah biaya perumahan, bensin, listrik, pendidikan, dan perlengkapan mandi.

o Pada periode Maret 2020 - Maret 2021, Indeks Kedalaman Kemiskinan (P1) dan Indeks Keparahan Kemiskinan (P2) masing-masing mengalami peningkatan di daerah perkotaan namun mengalami penurunan di daerah perdesaan.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Selatan (BPS-Statistics Sulawesi Selatan Province)

Jl. Haji Bau No.6 Makassar 90125 Sulawesi Selatan

Telp (0411) 854838

(Sentral) 872879

Faks (0411) 851225

Mailbox : pst7300@bps.go.id 

WhatsApp : http://s.bps.go.id/wa-pst

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik